Murdering Heart

Judul tulisan ini mungkin sedikit galau, tapi sesungguhnya isi tulisannya engga segalau yang kalian kira. Karena tulisan gw kali ini adalah tulisan ilmiah yang bertema hukum (ceileeee...). Tulisan ini di ilhami dari serial Lie To Me yang gw tonton dimana dalam serial ini muncul sebuah istilah hukum yang belum pernah gw dengar yaitu "heart murder" dan "heart murderer" atau yang jika kita artikan secara bebas sebagai pembunuhan hati.

 Buku Heart Murder

Heart murder atau lebih lengkap biasa ditulis Depraved-Heart Murder atau dikenal juga dengan Depraved-indifference murder adalah sebuah istilah hukum di amerika untuk aksi yang menunjukkan "callous disregard for human life" atau diartikan secara bebas lagi "pengabaian tak berperasaan terhadap hidup manusia" yang pada akhirnya berakhir pada kematian. Heart murder di banyak negara bagian di Amerika dikategorikan sebagai Pembunuhan Tingkat dua (second-degree murder).

Nah gimana? Ngerti g yang dimaksud dengan heart murder? Baiklah, biar lebih paham gw coba gambarkan dengan contoh kasus seperti yang gw tonton di serial Lie To Me. Seorang wanita ditemukan tewas bunuh diri dengan terjun ke rel subway. Usut punya usut ternyata aksi suicide ini di latar belakangi oleh atasan wanita ini yang terus mengintimidasi dan mendiskriminasi korban sehingga korban depresi. Sehingga sebelum melakukan aksi suicide si wanita menelpon atasannya dan mengatakan dia akan bunuh diri, namun atasan tidak melakukan aksi apapun dan melakukan pembiaran terhadap aksi percobaan bunuh diri tersebut, sehingga wanita akhirnya tewas mengenaskan disambar kereta. Nah atas hal tersebut maka atasan wanita ini dapat dikenai delik pembunuhan yang di Amerika sana disebut Heart Murder.

Dan jika pengabaian ini tidak menghasilkan kematian, maka tindakan ini juga dapat dikenakan delik pidana berupa pengabaian yang membahayakan dan tindakan kriminal yang mungkin lainnya, contohnya assault.

Salah satu contoh kasus yang terkenal dari hukum ini adalah kasus Commonwealth v. Malone dimana objek penyebab kematian disini adalah Games Russian roulette. Tau kan mainnya kayak gimana? Itu yang nembak diri sendiri pake pistol revolver yang diisi satu peluru. Jadi yang bunuh diri punya kemungkinan mati 1/6 (6 slot peluru satu yang terisi).

Roussian Roulette

Nah itu dia Heart Murder... Bukan tulisan galau kan.. Ahahahaha... Baiklah, sekian tulisan gw, mudah2an bermanfaat buat kalian yang pengen ke Amerika. Jadi kalau ada yang terang-terang hampir mati, kalian g boleh mengabaikan. Bisa-bisa bentuk pengabaian kalian dapat menjerat kalian ke ranah hukum. Sekian, keep Blogwalking kawan...